Gangguan Tidur

Gangguan
tidur merupakan gangguan medis yang menyebabkan perubahan pola tidur
seseorang sehingga dapat mengganggu kemampuan seseorang untuk
bekerja/beraktivitas. Kurang tidur belum tentu merupakan gangguan tidur
jika tidak mengganggu aktivitasnya, jika seseorang dapat bekerja dengan
baik sepanjang hari tanpa kehilangan kemampuan kognitif atau fungsi
motorik, maka orang ini tidak dianggap mengalami gangguan tidur.

Gangguan tidur lebih jelas terjadi pada siang hari. Berikut adalah gejala-gejala gangguan tidur yang sering dialami:
- Kelelahan
- Lemas
- Tidak mampu berkonsentrasi
- Hilang ingatan/memori jangka pendek
- Sulit berbicara
- Nyeri atau pegal-pegal
- Rentan mengalami kecelakaan atau ceroboh
Tentunya keadaan seperti ini sangat menyebalkan, maka dari itu
konsultasi ke psikiater merupakan pilihan yang tepat jika anda ingin
mendapatkan
tidur malam seperti dulu.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar